
Pustaka Poltekkes Aceh Terima Penghargaan dari Gramedia
Jakarta: Perpustakaan Terpadu Poltekkes Kemenkes Aceh menerima penghargaan menjadi pelanggan terbaik untuk bekerjasama mendukung kemajuan literasi digital Indonesia, yang diserahkan langsung oleh Bapak Ady Foday Direktur Gramedia Cabang Aceh di Poltekkes Kemenkes Aceh pada 13 September 2023.
Pemberian penghargaan dari Gramedia ini berlangsung di Jakarta dalam rangka hari pelanggan nasional tahun 2023.
Cut Permataan Cahaya, SKM yang menerima plakat penghargaan tersebut mengucapkan terimakasih kepada Gramedia, dan berkomitmen untuk meningkatkan kemajuan literasi. Pada kesempatan tersebut Ka Unit Perpustakaan Poltekkes kemenkes aceh juga berdiskusi terkait program kerja dan capaian perpustakaan poltekkes kemenkes aceh seraya meminta dukungan dan Kerjasama pihak Gramedia untuk Kerjasama lebih baik kedepannya, tutup beliau seraya melakukan photo bersama. (nasr)


